Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Rekomendasi Laptop Harga Terbaik untuk Mengerjakan Tugas Kuliah

 

Rekomendasi laptop

Dilema pertama mahasiswa baru yang mulai menapaki kehidupan bangku kuliah adalah tugas-tugasnya yang bertumpuk. Bagi mahasiswa laptop sudah seperti alat tempur yang wajib dimiliki. Nggak harus mahal karena ada banyak laptop tangguh harga terjangkau yang bisa dipakai mengerjakan tugas kuliah. 

Laptop untuk tugas kuliah umumnya membutuhkan spesifikasi dasar yang cukup untuk mengerjakan laporan, makalah, presentasi, pengerjaan excel dan esai. Laptop seperti ini juga sudah mumpuni untuk mengerjakan jurnal ilmiah, penelitian dan skripsi. Jika kebutuhanmu saat ini berkaitan dengan hal-hal yang Arunika sebutkan tadi, maka kamu bisa pilih salah satu laptop yang Arunika rekomendasikan berikut ya. Monggo disimak.

Rekomendasi Laptop Harga Terbaik untuk Mengerjakan Tugas Kuliah

1. Lenovo D330 Flex 2 in 1 Touch

Rekomendasi laptop
Lenovo D330 Flex 2 in 1 Touch hadir dengan ukuran layar yang lumayan kecil, sekitar 10.1 inch HD. Laptop ini menggunakan prosesor Intel Celeron N4020, 2 core 2 thread, 1.1 GHz up to 2.8 GHz dan kartu grafis Intel UHD Graphics.

Keunggulan Lenovo D330 Flex 2 in 1 Touch adalah laptop ini bisa berfungsi sebagai laptop dan sebagai tablet. Lenovo mendesain produknya menjadi keyboard yang detachable, jadi kalo sewaktu-waktu pengen bawa layarnya aja, bisa. Dan layar laptop ini sudah didesain touchscreen untuk memudahkan penggunaan.

Lenovo juga menyediakan port USB type C yang bisa digunakan untuk memindahkan data, charger baterai atau menyambungkan ke proyektor. Bahkan untuk memudahkan akses internet, Lenovo juga menyediakan slot sim card yang bisa terkoneksi dengan jaringan 4G. Jadi memang sesuai namanya banget, Lenovo D330 Flex 2 in 1 Touch. 

Untuk detailnya, Lenovo D330 Flex 2 in 1 Touch menggunakan RAM berkapasitas 8GB DDR4 dengan kapasitas penyimpanan 128GB eMMC. Ada konektivitas bluetooth dan WiFi. Ada port USB type C, USB 2.0, port microSD, port Nano SIM dan port untuk headphone atau mic. Laptop ini bisa dipakai hingga 13 jam pemakaian untuk mengerjakan tugas atau menonton video.

2. Lenovo IdeaPad Slim 1 14

Rekomendasi laptop
Poin pertama yang perlu disoroti dari Lenovo IdeaPad Slim 1 14 ada di kapasitas penyimpanannya. Laptop ini hadir membawa kapasitas penyimpanan 256GB SSD NVMe. Keunggulan ruang penyimpanan ini bukan sekedar luas aja, tapi juga menjadikan Lenovo IdeaPad Slim 1 14 punya refresh rate yang lebih baik. 

Lenovo IdeaPad Slim 1 14 menggunakan prosesor Intel Celeron N4020 kartu grafis Integrated Intel UHD Graphics 600. Laptop ini bisa bekerja selama 8 jam.  Untuk ketersediaan port, Lenovo IdeaPad Slim 1 14 ada port USB 3.2 Gen 1, port HDMI, card reader, port power connector dan port headphone. 

Bagian yang perlu diperhatikan dari laptop ini adalah, kapasitas RAM nya tidak bisa ditambah lagi karena Lenovo IdeaPad Slim 1 14 menggunakan RAM 4GB yang sudah disolder secara permanen. Kamu nggak bisa mengganti kapasitasnya menjadi lebih besar, tapi kapasitasnya sudah cukup untuk membantu menyelesaikan tugas kuliah.

3. ASUS VivoBook L410MA

Rekomendasi laptop

ASUS VivoBook L410MA termasuk laptop yang layak dipertimbangkan untuk kamu yang sering diskusi atau punya rencana jangka panjang bersama teman-teman. Laptop ini sudah menggunakan teknologi Full HD di bagian layar dengan fleksibilitas gerak sampe 180 derajat.

ASUS VivoBook L410MA menggunakan prosesor Intel Pentium Silver N5030, 4 core 4 thread, up to 3.1 GHz kartu grafis Intel UHD dengan kapasitas RAM 4GB DDR4 on board dan storage 128GB eMMC. Secara keseluruhan performa laptop ini terbilang cukup untuk membantu menyelesaikan tugas kuliah. Prosesornya mumpuni untuk bergerak cepat dan stabil tapi kapasitas RAM nya tidak terlalu besar dan tidak bisa di upgrade, akibatnya ASUS VivoBook L410MA agak kurang cocok untuk pekerjaan yang multitasking. 

Bagian laptop ASUS VivoBook L410MA yang mungkin akan menarik perhatian kamu adalah keyboard nya sudah dilengkapi backlit untuk membantu kamu bekerja di lingkungan redup. ASUS VivoBook L410MA banyak direkomendasikan untuk para pelajar, mahasiswa dan pekerja yang harus berkutat dengan banyak laporan dan angka. 

4. Axioo Hype 3

Rekomendasi laptop

Axioo Hype 3 hadir dengan layar jenis IPS LCD 14 inch Full HD resolusi 1920 x 1080 px. Prosesornya sudah menggunakan intel core i3-1005G1 kartu grafis Intel UHD graphics G1 RAM 8GB DDR4-3200MHz dan kapasitas storage SSD 256GB PCIe 3.0.  Dari spesifikasinya sudah terlihat ya Axioo Hype 3 ini punya banyak poin menarik yang nggak boleh diabaikan.

Kualitas layar yang ditawarkan nggak main-main. Layarnya ini juga sudah menggunakan lapisan anti glare yang menjadikannya lebih aman dan nggak gampang memantulkan bayang saat berhadapan dengan arah sumber cahaya. 

Axioo Hype 3 juga sudah menggunakan kamera beresolusi 2MP yang cukup untuk mendukung pekerjaan online seperti webinar, rapat online, diskusi online atau sekedar temu online biasa bareng teman dan kerabat. Untuk kamu yang hobi main game pun bisa menggunakan laptop ini untuk main karena spesifikasi prosesornya sudah lumayan mumpuni, tapi tetap ingat batasan laptop ya. 

Untuk detailnya, Axioo Hype 3 sudah menyediakan konektivitas WiFi 5 Realtek, port USB 3.2 Gen 1, Port USB 3.2 Gen 1 type-C, HDMI, port audio combo dan card reader. Untuk baterainya, Axioo Hype 3 menggunakan baterai 3 cell Lithium-Ion berkapasitas 4000 mAh. 

5. Axioo Slimbook 13 S1

Rekomendasi laptop

Axioo Slimbook 13 S1 menjadi produk Axioo lainnya yang layak dibeli untuk laptop  harga 3 jutaan. Bagi sebagian orang, merk Axioo mungkin terasa agak riskan ya tapi jangan khawatir karena Axioo Slimbook 13 S1 memang layak dipertimbangkan.

Axioo Slimbook 13 S1 menggunakan layar berukuran 13.3 inch QHD dengan resolusi 2560 x 1440 px. Axioo Slimbook 13 S1 menggunakan prosesor Intel Celeron N4020 kartu grafis Intel UHD 600 Graphics dengan RAM 6GB DDR4 dan storage berkapasitas 256GB SSD M.2 SATA. Kapasitas baterainya 5000 mAh, lebih besar dari versi saudaranya. 

Poin unggul yang ditawarkan Axioo Slimbook 13 S1 ada pada kualitas layarnya. Laptop ini menawarkan layar 2K yang tingkat kerapatannya lebih tinggi dan lebih jernih. Axioo Slimbook 13 S1 termasuk laptop harga 3 jutaan yang ramah untuk menonton. Pastinya selain mengerjakan tugas kuliah, kamu juga butuh laptop untuk menonton kan. 

Dari segi desain Axioo Slimbook 13 S1 mungkin terasa agak kotak ya, tapi harusnya itu nggak masalah karena Axioo Slimbook 13 S1 mendesain ukuran tombolnya secara presisi agar nggak salah ketik. Selain itu, berat Axioo Slimbook 13 S1 hanya sekitar 1.5 kg aja akan nyaman untuk dibawa bepergian. 

Axioo Slimbook 13 S1 memang laptop yang didesain untuk melakukan pekerjaan dasar, artinya laptop ini bukan ditujukan untuk para mahasiswa aja tapi juga untuk pelajar dan para pekerja kantoran. 

6. Axioo MyBook 14F

Rekomendasi laptop

Masih dengan produk Axioo, kali ini laptop yang ingin Arunika rekomendasikan adalah Axioo MyBook 14F. Laptop ini menggunakan layar berukuran 13.3 inch dengan IPS 2.5K. Prosesornya menggunakan intel celeron N4020 (2 cores, 2 threads, 1.1 GHz up to 2.8 GHz) kartu grafis Intel HD Graphics 600. Kapasitas RAM 8GB DDR4 onboard dna storage 256GB SSD SATA 2.5 inch. 

Axioo MyBook 14F hadir dengan kualitas layar yang lebih baik lagi dari saudaranya. Detail yang ditawarkan layar 2.5K jelas lebih jernih dan jelas. Pekerjaan apapun yang dilakukan menggunakan Axioo MyBook 14F akan terasa lebih nyaman di mata. Axioo MyBook 14F juga sudah menggunakan speaker stereo yang menjadikan kualitas suara bisa terdengar lebih tajam. Sangat cocok untuk membantu menyelesaikan tugas. 

Bagian prosesornya mungkin terasa agak biasa-biasa aja, tapi hal ini sudah tertutupi oleh kapasitas RAM dan storage yang ditawarkan. Laptop ini sangat aman dan nyaman bagi pengguna yang membutuhkan untuk komputasi dasar. Harganya pun bersahabat. 

7.  HP 14S DK0008AX

Rekomendasi laptop

Laptop terakhir yang bisa dipilih versi Arunika adalah HP 14S DK0008AX. Laptop ini menggunakan layar berukuran 14 inch SVA resolusi HD 1366 x 768 Px. Prosesornya menggunakan AMD A9-9425 dual core up to 3.7 GHz kartu grafis AMD Radeon R5. Kapasitas RAm 4GB DDR4 SODIMM dan tambahan satu slot kosong SODIMM untuk upgrade RAM.

HP 14S DK0008AX termasuk laptop yang agak jadul tapi masih layak dibeli. Prosesornya mungkin terasa agak minus, tapi untuk menunjang kegiatan komputasi dasar masih cukup membantu kok. Poin paling melegakan dari HP 14S DK0008AX adalah kapasitas storage yang lumayan besar yaitu 256GB SSD NVMe dan masih ada satu slot kosong lagi untuk upgrade storage. Jadi selain bisa upgrade RAM kamu juga bisa upgrade storage HP 14S DK0008AX. 

Beberapa port yang tersedia di HP 14S DK0008AX adalah port HDMI, audio jack, USB type C dan USB type A. Untuk konektivitasnya ada WiFi 4 dan bluetooth 4.2. Beratnya hanya sekitar 1.47 kg aja, HP 14S DK0008AX cocok untuk para pekerja kantoran, mahasiswa dan pelajar yang membutuhkan produk penunjang produktivitas harian. 

Dari 7 laptop yang Arunika rekomendasikan, ada yang menarik perhatianmu nggak? Pada dasarnya memilih laptop itu seperti memilih baju yang paling sesuai dengan kebutuhan. Semakin kamu mengenal diri kamu maka akan semakin mudah untuk kamu menentukan pilihan. .  

Post a Comment for "Rekomendasi Laptop Harga Terbaik untuk Mengerjakan Tugas Kuliah"